Kita tahu selain berperan penting dalam proses pencernaan, gigi juga berperan penting dalam penampilan kita. Gigi yang sehat, akan menunjang rasa percaya diri yang besar. Sebaliknya jika gigi kita bermasalah, entah itu gigi berlubang maupun banyak terdapat karang gigi, tentu rasa percaya diri kita akan berkurang, bahkan bisa jadi kita tidak PeDe. Nah, berikut beberapa tips kesehatan gigi dan mulut agar kita nanti tidak mempunyai permasalahan gigi dikemudian hari.
Rajin Gosok Gigi Minimal 2x Sehari
Menyikat gigi sebaiknya dilakukan dipagi hari saat bangun tidur, agar nafas anda tidak bau, dan bakteri yang ada dalam mulut bisa dibersihkan. Lalu ketika sebelum tidur, jangan lupa untuk kembali menyikat gigi agar sisa-sisa makanan tidak menempel di gigi.
Berkumur Setelah Makan
Saat selesai makan, biasakan berkumur dengan air putih. Hal ini penting agar sisa-sisa makanan bisa ikut tertelan dan tidak menempel di sela-sela gigi. Jika anda malu berkumur dimeja makan, maka bisa pergi kekamar mandi untuk berkumur. Tidak perlu menyikat gigi lagi, cukup kumur saja, disarankan untuk berkumur dengan obat kumur Dr + Dental. Sebab langsung menyikat gigi setelah makan bisa menyebabkan zat asam yang ada dalam makanan mengikis email gigi.
Kurangi Makanan Manis
Jangan terlalu sering makan permen, kembang gula, arum manis, atau gulali. Jenis-jenis makanan tersebut cepat sekali membuat gigi anda keropos, karena bahan utamanya adalah gula, yang merupakan musuh alami gigi.
Segera Tambal Gigi Berlubang
Jangan menunggu sampai anda benar-benar sakit, baru anda tambalkan gigi berlubang anda. Karena jika sudah sakit, maka berarti gigi berlubang anda telah menembus jaringan syaraf. Sebaiknya tambal gigi berlubang ketika anda mengetahuinya. Gigi yang berlubang bisa menjadi sarang kuman, dan sukar dibersihkan, karena terkadang kuman dan bakteri dalam gigi berlubang tidak terjangkau oleh sikat gigi biasa.
Itulah beberapa tips kesehatan gigi dan mulut, semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan kita semua. Jaga kesehatan gigi dan mulut anda agar bisa terus tampil percaya diri
No comments:
Post a Comment